Kamis, 22 Mei 2014

Penyebab Sakit Kepala

Penyebab Sakit Kepala ternyata bukan hanya tekanan darah yang tinggi, stress atau gangguan pada otak yang dapat memicu sakit kepala, tapi hal sederhana seperti parfum atau makananpun dapat menyebabkan sakit kepala yang menggangu.
10 hal sederhana yang dapat menyebabkan sakit kepala adalah :
  • Udara panas.
  • Aroma yang menyengat.
    Seperti aroma cat, minyak wangi dan beberapa jenis bunga.
  • Ikatan rambut, kepangan atau penggunaan headband yang terlalu kencang.
    Karena menyebabkan penghubung jaringan dikulit kepala menegang.
  • Aktivitas seks dan latihan fisik yang berlebihan, terutama bagi penderita migrain.
  • Gerakan atau postur tubuh yang salah.
    Misalnya menjepit telepon diantara telinga dan pundak, duduk dengan kursi tanpa penyangga punggung, jarak pandang yang terlalu dekat atau terlalu jauh (misalnya pada monitor atau tv) .
  • Zat tiramin
    Atau zat yang terkandung didalam makanan yang proses pembuatannya memakan waktu lama, misalnya keju (termasuk blue cheese, keju cheddar, keju parmesan dan keju Swiss). Semakin lama proses pembuatan makanan tersebut, semakin banyak kandungan tiramin didalamnya. Tiramin juga banyak terdapat pada minuman beralkohol, dan kandungan alkohol tersebut juga dapat meningkatkan tekanan darah ke otak sehingga membuat Anda semakin pusing.
  • Melewatkan makan.
    Hal ini menyebabkan kadar gula dalam darah menurun. Saat perut kosong, hindari mengkonsumsi makanan manis, terutama permen, karena akan memperparah kadar gula darah. Belum lagi pada penderita gastritis, terlambat makan dapat memicu naiknya asam lambung dan dapat memberikan efek sakit kepala.
  • Dehidrasi. Kurangnya cairan juga dapat berdampak pada keseimbangan sel dalam tubuh kita, yang dapat memberikan manifestasi berupa sakit kepala.
  • Asap rokok.
    Nikotin yang terkandung didalamnya menyebabkan pembuluh darah pada otak menyempit. Terutama bagi penderita migrain, asap rokok akan menimbulkan rasa sakit yang amat sangat, bahkan akan berpengaruh juga pada mata dan hidung.
  • Konsumsi kafein berlebih.

Rabu, 21 Mei 2014

Ancaman di Balik Tali Gas Kurang Perhatian

Bayangkan, jika tali atau kabel gas kendaraan Anda mengalami masalah atau tak dapat beroperasi maksimal. Parahnya, kendaraan bisa melaju sendiri tanpa pedal gas diinjak laiknya mobil dengan transmisi otomatis. Bagaimana merawatnya agar tetap tokcer?

Seperti disampaikan Jalil, mekanik di Bengkel Barata Service Mobil, Jakarta Selatan, memang masalah tali gas ini tampaknya sepele. Tapi kalau sudah tak mampu beroperasi secara maksimal lantaran jarang dirawat, mobil bisa melaju meski pedal gas tak lagi diinjak.

Jadi sebenarnya, peran tali gas yang jarang dapat perhatian itu, cukup sentral dalam menjaga keselamatan berkendara.
Memang, usia pakai komponen yang satu ini cukup lama. Meski begitu, agar kabel gas bisa terus bekerja secara maksimal, Jalil menyarankan agar pemilik kendaraan melakukan pengecekan dan perawatan rutin. Salah satunya dengan memberikan pelumas ke kabel gas.

"Biasanya pengecekan kabel gas dilakukan kalau jarak tempuh mobil sudah mencapai 20 ribu kilometer," ujarnya saat dimintai penjelasan oleh Plasadana.com untuk Yahoo Indonesia.

Jalil mengungkapkan, salah satu tanda-tanda kabel gas mulai gejalanya adalah ketika kita menginjak pedal gas kemudian diangkat, throttle (tuas pencekik) gas masih terbuka. Hal itu terjadi lantaran kabel gas telah berkarat atau kurang pelumasan, sehingga menyebabkan tarikan gas kendaraan kurang lancar.

Jika gejala tersebut sudah timbul, lanjut Jalil, cukup perhatikan ujung pembungkus kabel (penutup) yang mengarah ke throttle gas. Tujuannya mencegah agar air atau debu tidak mudah masuk.
"Kalau tutup ini lepas, hilang atau rusak, debu atau air mudah masuk, sehingga lama-lama kabel gas karat di dalam," katanya. Parahnya lagi, Jalil melanjutkan, kabel bisa putus dan serabut kabelnya menyangkut di dalam yang tentu sangat membahayakan pengendara lantaran gas tak terkendali.

Untuk mengatasi hal tersebut, ungkap Jalil, cukup cukup dengan menyemprotkan cairan pembersih yang banyak dijual di pasaran. Setelah itu, basuh kabel gas dengan pelumas agar dapat bekerja lancar.

"Karena posisinya di atas, pelumas akan meresap turun ke dalam kabel. Jadi cukup kabel di bagian yang terhubung ke throttle yang dilumasi," papar Jalil.

Dia menyarankan agar pemilik kendaraan sebaiknya menggunakan kabel gas yang orisinal keluaran pabrik agar umur pemakaiannya panjang. Dari pengalamannya, dia menyampaikan, pemakaian kabel gas yang tidak orisinal meski harganya jauh lebih murah, dapat menyebabkan kemacetan pedal gas.

Hal itu akan menyebabkan akselerasi mobil sulit dikontrol, sehingga sangat berbahaya saat kondisi jalan macet. Sebab, kendaraan bisa tiba-tiba meluncur dan menabrak kendaraan lain di depannya.

"Spare parts orisinal sudah pasti kualitas buatannya sudah memiliki standar yang sangat baik, sehingga bila digunakan juga jarang mengalami masalah," tegasnya.

Alasan Kenapa Cokelat Jadi Salah Satu Makanan Tersehat di Dunia

Cokelat! Yap siapa sih yang tak suka dengan makanan satu ini. Tak hanya rasanya yang enak, baru-baru ini sejumlah penelitian menemukan fakta bahwa cokelat, terutama cokelat hitam (dark chocolate) merupakan salah satu makanan tersehat di dunia.
Mengapa cokelat hitam menjadi salah satu makanan tersehat di dunia? Yuk kita temukan fakta-fakta kesehatan yang kita dapatkan dengan mengonsumsi cokelat hitam seperti yang ditulis oleh Cynthia Sass, ahli nutrisi serta penulis New York Times:
1. Dibandingkan dengan orang yang mengonsumsi cokelat susu, orang-orang  yang memilih cokelat hitam mengonsumsi 15% lebih sedikit kalori tanpa merasakan ingin makan makanan yang manis, asin, dan berlemak.
2. Cokelat hitam mengandung bahan unik natural alami, termasuk zat alami yang membuat rasa euforia yang hampir sama dengan perasaan saat jatuh cinta.
3. Cokelat hitam mengandung magnesium, mineral yang dapat membantu meringankan rasa sakit akibat PMS, termasuk kram, kelelahan, depresi, dan perasaan sensitif seperti mudah tersinggung.
4. Cokelat mengandung zat sejenis antioksidan seperti yang terdapat dalam anggur merah dan teh, yang dapat membantu meningkatkan aktivitas otak.
5. Cokelat hitam telah terbukti membantu memperbaikin ketidakseimbangan badan karena stres dan secara signifikan dapat mengurangi jumlah hormon stres dalam tubuh.
6. Cokelat hitam juga mengandung kafein dalam jumlah yang aman. Satu ons dari 70% cokelat hitam mengandung 40 mg kafein, dibandingkan dengan 200 mg kafein yang terdapat dalam setiap 8 ons kopi seduh dan 120 mg yang terdapat dalam teh hitam yang kental
7. Antioksidan yang terdapat dalam kakao memicu dinding pembuluh darah agar lebih rileks, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan sirkulasi darah. Hal itu tentunya menandakan bahwa darah mengirimkan oksigen dan nutrisi dengan baik ke seluruh tubuh.
8. Zat alami pelindung yang berasal dari cokelat membantu mencegah kolesterol dan akan menempel ke dinding arteri yang tentunya dapat mengurasi resiko serangan jantung dan stroke.
9. Pasien yang telah selamat dari serangan jantung yang memakan cokelat dua kali semunggu selama periode dua tahun mengurangi resiko kematian akibat penyakit jantung sebanyak tiga kali lipat.
10. Jenis lemak jenuh yang terdapat dalam cokelat hitam tak sama dengan lemak tak jenuh yang terdapat dalam hamburger atau susu. Lemak jenuh yang terdapat dalam cokelat hitam merupakan jenis yang unik dan disebut asam stearat, yang akan drubah oleh tubuh menjadi sama oleat, asam lemak tak jenuh tunggal yang sehat untuk jantung.
Tentunya manfaat kesehatan yang dapat diambil dari cokelat hitam akan sangat bermanfaat jika dikonsumsi dengan cara dan jumlah yang benar ya Dreamers, selamat mencoba ^^

Tips Penempatan Cermin di Rumah dan Tempat Usaha

Cermin berfungsi merefleksikan obyek jika ditempatkan pada suatu ruangan. Dalam ilmu feng shui, cermin bagua (pa kua) sering digunakan untuk menghindari pengaruh buruk dari depan rumah. Tetapi sebenarnya, cermin sangat bermanfaat bukan saja untuk menghalau bahaya, tetapi juga untuk meningkatkan, atau menggandakan keberuntungan penghuni rumah.
Ada tiga macam cermin: cermin datar, cembung, dan cekung. Cermin datar membuat bayangan terhadap benda yang berada di depannya. Oleh karena itu, cermin datar banyak digunakan untuk menggandakan sukses dan keberuntungan.
Misalnya di toko, Anda bisa menempatkan cermin datar pada langit-langit dekat pintu masuk toko. Jumlah pelanggan yang datang akan tampak dobel dan berpengaruh meningkatkan pengunjung yang datang.
Cermin datar juga baik diletakkan di sepanjang dinding restoran apabila ruangannya sempit. Misalnya cermin berbentuk memanjang dengan lebar hanya tiga meter. Dengan menempatkan cermin di sepanjang dinding, maka efek ruangan restoran akan semakin luas.
Acapkali, cermin juga diletakkan di daerah kasir untuk merefleksikan mesin ‘cash register’; atau meletakkannya di belakang rak barang yang dijual dengan tujuan untuk selalu memiliki persediaan barang yang banyak.
Cermin datar dalam rumah biasanya digunakan di ruang makan, yang digunakan untuk menggandakan makanan, sehingga penghuni semakin makmur.
Meski demikian, perlu juga diingat, memasang cermin besar di kamar tidur tidak boleh merefleksikan posisi badan dalam keadaan terbaring pada ranjang; apalagi meletakkannya pada langit-langit. Ini merupakan pantangan dalam aturan feng shui!
Di dapur, biasanya cermin datar diletakkan pada daerah kompor. Apabila posisi arah memasak di dapur ‘membuang’ makanan ke arah jalan, menandakan buang rezeki. Oleh karena itu, menempatkan cermin yang diletakkan pada dinding yang melihat ke arah jalan, akan membuat bayangan orang yang memasak ‘melemparkan kembali’ makanan yang sedang dimasak itu ‘masuk’ ke dalam rumah (ke arah dalam rumah).

Letusan Gunung Merapi Beracun Tapi Tidak Membahayakan Warga

letusan-letusan Gunung Merapi masih terjadi kecil-kecil, hari-hari terakhir. Setiap letupan, material yang diembuskan mengandung zat beracun berupa karbon dioksida (CO2) dan karbon (C). Namun demikian, gas ini tidak membahayakan kesehatan warga sekitar.

"Namun demikian, masyarakat di sekitar Merapi tidak perlu takut dan khawatir, karena begitu dilepaskan ke atmosfir gas itu menjadi netral. Gas itu juga lebih ringan dari udara biasa sehingga bergeraknya cenderung ke atas," kata Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta Subandrio usai memberikan sosialisasi kondisi Gunung Merapi terkini pada musyawarah pimpinan daerah (Muspida) Kabupaten Magelang, Daerah Istimewa Yogyakarta, di rumah dinas Bupati Magelang, Selasa (20/5/2014).

Menurut Subandrio, gas beracun itu tidak akan terhirup oleh warga di lereng Merapi karena kondisi pemukiman yang berada jauh di bawah puncak Merapi. Menurutnya, pusat embusan gas beracun di Merapi berada pada ketinggian sekitar 2900 meter, sementara pemukiman penduduk paling atas berada di ketinggian di bawah 1000 meter.

Kondisi Merapi, berbeda dengan keberadaan kawah-kawah di wilayah pegunungan Dieng. Jika di Gunung Dieng, sumber semburan gas beracun memiliki titik elevasi yang sama dengan pemukiman. "Sehingga, gas beracun berpotensi terhirup oleh warga sekitar. Apalagi suhu di wilayah Dieng cenderung lembab dan berbeda dengan Merapi," ujar Subandrio.

Subandrio memaparkan, hingga saat ini tidak ada indikasi pergerakan magma yang naik ke permukaan pasca erupsi besar tahun 2010 lalu. Dia menambahkan letusan minor yang kerap terjadi beberapa waktu lalu di Merapi bukan dipicu karena aktivitas magmatik Merapi. Namun, letusan minor itu hanya aktivitas di permukaan saja. Sedangkan dibawah permukaan tersebut terdapat material-material padat seperti abu vulkanik dan material lama.

"Jadi di bawah permukaan itu bukan material magma baru, meskipun pijar. Proses keluarnya material lama yang pijar dari dalam Merapi kejadiannya hanya sebentar, maksimal 20 menit saja. Sedangkan keluarnya material magma baru prosesnya akan berlanjut sampai terjadinya awan panas dan kubah lava baru," papar dia.

Karbon dioksida atau zat asam arang adalah gas yang tidak berwarna dan tidak berbau. Ketika dihirup pada konsentrasi yang lebih tinggi dari konsentrasi karbon dioksida di atmosfer, ia akan terasa asam di mulut dan mengengat di hidung dan tenggorokan.

Konsentrasi yang lebih besar dari 5.000 ppm tidak baik untuk kesehatan, sedangkan konsentrasi lebih dari 50.000 ppm dapat membahayakan kehidupan hewan. Pada manusia, karbon dioksida dapat menyebabkan gangguan sistem pernapasan, seperti asma, bronkitis dan radang paru-paru.

5 Rahasia Anti Aging Wanita Asia

Wanita Asia dikenal dengan penampilannya yang terlihat lebih muda dari pada usia mereka yang sebenarnya. Hal itu dipengaruhi oleh makanan dan gaya hidup yang dijalani wanita Asia. Apa saja rahasia anti aging dan perawatan kulit dan pola hidup mereka?
1. Teh Hijau
Teh hijau memberikan banyak manfaat untuk kesehatan. Teh hijau mengandung tinggi antioksidan yang berguna untuk melawan radikal bebas dan mencegah penuaan kulit (anti-aging). Tambahkan minuman ini pada menu diet Anda, dan Anda dapat rasakan manfaatnya. Selain diminum, Anda bisa menggunakannya untuk bahan perawatan kulit.
2. Kedelai
Wanita Asia sering mengonsumsi makanan yang terbuat dari kedelai seperti tahu, miso, edamame, dan kecap. Semua makanan tersebut merupakan makanan sehat yang kaya kandungan fitoestrogen yang baik untuk mencegah penuaan kulit.
3. Bergerak
Di kota-kota metropolitan yang padat dan ramai seperti Hong Kong, masyarakatnya lebih suka berjalan kaki setiap hari. Selain untuk menghindari kemacetan,aktivitas ini merupakan kebiasaan yang sehat yang membantu memperlancar peredaran darah ke kulit yang mana baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
4. Menghindari Paparan Sinar Matahari
Wanita Asia cenderung lebih suka menghabiskan uang untuk membeli produk perawatan kulit daripada makeup salah satunya tabir surya. Salah satu cara mereka untuk menjaga keremajaan kulit adalah menghindari paparan sinar matahari. Ketika berada di luar ruangan, mereka melindungi kulitnya dari paparan matahari dengan menggunakan tabir surya.
5. Buah-buahan
Kebanyakan makanan penutup wanita Asia adalah berupa buah-buahan, kacang-kacangan. Serta, mereka menu utama yang wajib selalu ada dalam makanannya sehari-hari adalah sayuran. Setidaknya mereka mengonsumsi lebih dari 3 jenis sayuran setiap harinya. Kandungan antioksidan, vitamin, dan mineral di dalam sayuran maupun buah-buahan ini membantu menjaga kesehatan dan keremajaan kulit.
Nah sebagai wanita Asia seharusnya kita bangga akan penampilan yang terlihat lebih awet muda. Sudah siap untuk beralih ke gaya hidup yang lebih sehat? Semoga Bermanfaat!

Jangan Abaikan Ini Kalau Tak Ingin Sakit-Sakitan

Kita akan menghargai kesehatan ketika sakit datang. Segala upaya pun akan kita lakukan untuk benar-benar sembuh dari penyakit yang diderita, meski upaya tersebut sampai menguras isi kantong Anda.
biar gak gampang sakit Jangan Abaikan Ini Kalau Tak Ingin Sakit SakitanJangan Abaikan Ini Kalau Tak Ingin Sakit Sakitan
Hidup sehat adalah pilihan. Ketika Anda memilih hidup sehat, ini berarti Anda harus menjalankan beberapa hal kecil yang mendukung pilihan Anda tersebut. Meski sering terabaikan, namun hal-hal kecil yang bisa membuat Anda tetap sehat tersebut justru menjadi senjata ampuh untuk memerangi penyakit yang berpotensi menyerang Anda. Apa saja?

Cuci Tangan Setelah Pipis

Kamar mandi Anda mungkin tanap noda, tapi Anda tidak. Bagian selangkangan adalah sumber keringat serta bakteri. Singkatnya, sesuatu yang menakutkan bisa saja bermigrasi dari daerah rektal (anus) ke selangkangan.
“Bakteri bukanlah lem yang akan menempel terus-menerus di suatu tempat,” kata urolog dari UCLA School of Medicine, Prof. Dr Mark Litwin. Jika bakteri-bakteri tersebut berpindah ke tangan Anda, maka Anda menempatkan diri pada risiko infeksi.

Ke Dokter Gigi Sekali Setahun

Sebuah tinjauan ilmiah tahun 2003 memperhatikan lebih dari 28 penelitian dan menemukan bahwa tidak ada bukti yang kuat yang mengharuskan Anda datang ke dokter gigi tiap 6 bulan sekali.
“Jika taring-taring Anda sehat, sudah cukup setahun sekali Anda mendatangi dokter gigi,” terang Prof. James Bader dari University of North Carolina School of Dentistry.

Cuci Buah Sebelum dimakan

Bukan Cuma permukaanya yang dipenuhi pestisida, buah-buahan itu juga sudah dipegang banyak tangan yang menjadi sarang kuman. Menurut Hans Van Dongen, Ph.D dari University of Pennsylvania, lebih baik Anda mencuci peach, anggur bahkan semangka. Terutama semangka dan melon.
“Mereka diambil dari tanah, diletakkan di tempat paling bawah, sehingga bakteri berkumpul dikulitnya. Ketika Anda memotongnya, pisau membawa kuman tersebut dari kulit ke daging buahnya,” terang Dongen.

Minum Banyak Air Saat Flu

Menurut kepala divisi epidemiologi dan virologi University of Virginia,Dr. Jack Gwaltney, minum banyak cairan akan membantu mempercepat pemulihan. Selain itu, Anda bebas makan apa saja. Tapi yang paling dianjurkan adalah sup ayam hangat. Kandungan cysteine pada sup ayam terbukti mengurangi mucus dan radang tenggorokan.

Perbanyak Asupan Makanan saat Demam

Temperatur tubuh yang tinggi akan mendongkrak metabolisme tubuh, artinya membakar banyak kalori. Jika Anda lemah-kurang makan, maka penyakit akan bertahan lebih lama di tubuh Anda.
“Anda harus mengganti sumber energi tubuh dengan cara apapun,” kata ahli dari UCLA, Dr Ben Ansell. “Hal ini mungkin lebih penting ketimbang sekedar mengganti cairan tubuh, sebab tubuh membutuhkan ekstra tenaga dibanding kondisi normal.

Cek LDL Kolesterol Anda

“Dialah penyebab terjadinya plak pada arteri,” kata ahli jantung di Clevelang Clinic, Dr. Michael Rocco. Plak ini akan menggumpal dan menghalangi arus darah, efeknya adalah serangan jantung atau stroke. Menurunkan kadar LDL di bawah angka 100 dapat memperkecil risiko penyakit-penyakit tersebut.

Latihan Beban sebelum Kardio

“Anda akan mendapatkan tambahan energi untuk mengangkat, juga pelepasan hormon yang sangat dibutuhkan untuk menstimulasi perkembangan otot tubuh. Jadi hasilnya jauh lebih baik,” kata pemilih Athletes Performance di Arizona sekaligus penulis ‘Core Performance’, Mark Verstegen.
Lakukan kardio lebih sedikit dari latihan beban. Sebab latihan kardio intensitas sedang 30 menit 4 kali seminggu hanya membakar sedikit kalori yang seharusnya bisa digunakan untuk membangun lebih banyak otot melalui latihan beban.
Jika ingin membakar kalori lebih banyak melalui latihan kardio, sebaiknya jajal latihan interval.

Mandi 2 x Sehari

Mandi merupakan cara alami untuk membantu Anda agar mudah tidur. Berendam di bak hangat dengan santai akan meningkatkan suhu tubuh Anda. Ketika Anda beranjak keluar, maka tubuh Anda akan kembali dingin, saat itu otak akan melepaskan melatonin, hormon yang memicu tidur, terang ahli dari University of Central Arkansas, Prod. Billy Bandy, Ph.D.